Rumah Sakit Dr. AK Gani Palembang

RS Dr. AK Gani merupakan Rumah sakit  di Kota Palembang dengan bangunan kuno peninggalan pemerintah kolonial Belanda yang waktu itu digunakan sebagai markas pertahanan Belanda untuk menghambat masuknya musuh mereka yaitu Angkatan Perang Republik Indonesia (APRI) terutama serangan yang datang dari arah sungai Musi.

Tepat pada tanggal 13 Mei 1950 rumah sakit Dr. AK Gani  diserahkan oleh pemerintah Belanda kepada pemerintah Indonesia (APRI) untuk selanjutnya digunakan oleh pemerintah Indonesia sebagai Instalasi Kesehatan TNI yang waktu itu dikelola oleh Jawatan Kesehatran Angkatan Darat (Jankesad) dan seterusnya seiring dengan perkembangan organisasi TNI Angkatan Darat rumah sakit diberi nama Rumah Sakit Dr. AK Gani Kesdam II/Sriwijaya, dimana pemberian nama tersebut didasari untuk mengenang jasa-jasa dari Dr. Adenan Kapau Gani yang banyak berjuang membantu APRI saat melawan kolonial Belanda.

Tahun 1976 diresmikan nama RS Dr. AK Gani Kesdam II/Sriwijaya oleh Kepala Jawatan Kesehatan Angkatan Darat Brigadir Jenderal TNI Dr. Prakosa, dengan sebutan sekarang Rumah Sakit Tingkat II dr. AK Gani.

Hingga kini rumah sakit dibuka secara umum untuk warga masyarakat Palembang dan kota lainnya.

Rumkit Tk II Dr. AK Gani Palembang
Jl. S M Badaruddin II,Palembang
Kota Palembang,kode pos 30000
Telp      : 0711-310672
E-mail   : rsad_akgani@yahoo.com